Selasa, 30 November 2010 | By: vant fcktograph

Semangat Musik South Borneo

BANJARMASINPOST.CO.ID - Hentakan musik dari berbagai aliran slih berganti menghiasi panggung hiburan di Taman Budaya Kalsel pada Sabtu (16/10). Musik tersebut secara bergantian dimainkan sekitar 20 grup band.
  
Grup band yang sedang pentas tersebut, merupakan peserta parade musik Spirit Music of South Borneo, yang digelar oleh Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Musik Generation (MG) dari Politeknik Banjarmasin.
  
Peserta parade band tersebut, berasal dari Banjarmasin dan Banjarbaru. Mereka beradu kreativitas 
dalam meramu musik. Tiap peserta diberi kesempatan membawakan dua lagu, baik ciptaan sendiri maupun lagu orang lain.
  
Selain parade musik, malamnya digelar launching sebuah lagu yang dibawakan oleh empat grup band 
dalam meramu musik. Tiap peserta diberi kesempatan membawakan dua lagu, baik ciptaan sendiri maupun lagu orang lain.
  
Selain parade musik, malamnya digelar launching sebuah lagu yang dibawakan oleh empat grup band bintang tamu yang tergabung dalam South Borneo Squad. Empat grup band tersebut terdiri atas The Rindjink, New Is Over, Monster Jelly dan Heat Seeker Rockets.
  
Ketua Umum MG Politeknik, Sandy, kepada Metro mengatakan parade ini adalah untuk menarik minat generasi muda dalam bermain musik dan juga untuk unjuk kebolehan masing-masing band.
  
Dia menambahkan, peserta boleh membawakan musik jenis apa saja, namun yang lebih dominan beraliran underground.
  
"Peserta parade musik ini, boleh membawakan aliran musik apa saja dan panitia tidak membatasinya, tapi sepertinya lebih banyak beraliran underground," ujar Sandy.
  
Dalam parade musik ini, masing-masing grup band mendapat sertifikat dari panitia, dan dalam parade ini juga dipilih grup band favorit yang diilih melalui sistem pooling dari pengunjung.